Gereja Kristiani Phuc Lam Vietnam mengadakan Sidang Umum ke-2

(VOVworld) - Pada Rabu pagi (12 Desember) di kota Ho Chi Minh (Vietnam Selatan) Gereja Kristiani  Phuc Lam Vietnam  mengadakan Sidang Umum ke-2  masa bakti 2012-2016. 

Gereja  Kristiani Phuc Lam Vietnam mengadakan Sidang Umum  ke-2 - ảnh 1
Ilustrasi.
(Foto: caonienbachhac2011.blogspot.com)


Yang menghadiri sidang umum ini, ada Pham Dung, Deputi Menteri Dalam Negeri Vietnam,  Kepala Departemen Agama Pemerintah Vietnam, beserta 400 utusan  yang adalah para pemuda, umat kristiani  Phuc Lam Vietnam  di 25 provinsi dan kota di Vietnam. Tujuan sidang umum ini ialah  membacakan laporan  kerja  tentang target dan tugas masa bakti  2008-2012, memilih Pengurus Gereja  masa bakti ke-2  dan mengesahkan rencana  tugas masa bakti 2012-2016. Pada sidang umum ini, Gereja Kristiani Phuc Lam Vienam adalah salah satu diantara tiga organisasi Protestan yang diakui oleh Negara Vietnam sebagai agama paling dini menurut ketentuan  Peraturan  Negara tentang Kepercayaan dan Agama.

          Kabarnya  Gereja  Kristiani  Phuc Lam Vienam  terdiri dari 14 400 penganut  dan 14 himpunan di basis   yang beraktivitas di 25  provinsi dan kota di Vietnam./. 


Komentar

Yang lain