Harapan para anggota MN pada Persidangan ke-5 MN angkatan XIV
(VOVWORLD) - Di sela-sela acara pembukaan Persidangan ke-5, Majelis Nasional (MN) Vietnam angkatan XIV, banyak anggota MN telah mengharapkan supaya dengan semangat pembaruan dalam perbahasan, interpelasi dan penyusunan undang-undang, MN terus membuat banyak solusi yang praksis untuk menangani secara layak semua masalah yang mendapat perhatian dari para pemilih.
Para anggota MN pada persidangan MN (Foto: VNA)
|
Khususnya pembaruan tentang aktivitas interpelasi dan jawaban interpelasi untuk memperkuat dialog dan perdebatan dalam aktivitas MN. Nguyen Ba Son, anggota MN Kota Da Nang berharap supaya MN akan membahas dan memberikan pendapat untuk memperjelas isi-isi yang disinggung dalam Laporan tentang evaluasi hasil pelaksanaan rencana pengembangan sosial-ekonomi dan APBN tahun 2017.
Sementara itu, dalam acara interpelasi dan jawaban interplasi, Ha Sy Dong, anggota MN dari Provinsi Quang Tri mengatakan: “Tentang acara interpelasi pada persidangan kali ini, kami menilai tinggi Komite Tetap MN Vietnam yang telah menyingkatkan isi, terus-terang dan menjawab secara langsung setiap pertanyaan dari para anggota MN, tapi tidak berfokus pada kelompok masalah seperti sebelumnya. Kami menganggap bahwa hal ini akan memberikan kualitas dan hasil-guna tertinggi. Adanya dialog langsung antara para anggota MN dan orang yang menjawab interpelasi akan memberikan hasil-guna dan kualitas yang lebih tinggi”.