Hari Raya Tet Vietnam di Pers Internasional

(VOVWORLD) - Pada hari-hari Tahun Baru Imlek (Hari Raya Tet), banyak media asing yang tertarik dengan kehidupan ekonomi dan budaya masyarakat Vietnam melalui suasana Tet.
Hari Raya Tet Vietnam di Pers Internasional - ảnh 1
Situs berita “Wion" memuat artikel dengan judul: “Tahun Baru Imlek 2023: Asal Usul, Tradisi, dan Hal yang Perlu Diketahui” (Foto: baovanhoa.vn)

Situs berita yang berkantor di India “Wion” memuat artikel dengan judul: “Tahun Baru Imlek 2023: Asal Usul, Tradisi, dan Hal yang Perlu Diketahui” yang menjelaskan tentang Tahun Baru Imlek di Vietnam. Menurut artikel tersebut, Tahun Baru Imlek adalah kesempatan untuk menyelenggarakan festival-festival tradisional dan menghubungkan anggota keluarga. Keluarga-keluarga Vietnam akan membersihkan dan mendekorasi rumah mereka untuk menyambut Tet, menyiapkan pesta untuk memuja tiga dewa dapur, dan berdoa agar dapur penuh dengan makanan sepanjang tahun. 

South China Daily (Tiongkok) dan Jakarta Times (Indonesia) juga memuat artikel- artikel yang menjelaskan mengapa orang Vietnam menyambut Tahun Kucing tapi bukan Tahun Kelinci seperti beberapa negara Asia lainnya. South China Daily menjelaskan: padi adalah bagian penting dari ekonomi pertanian Vietnam, tetapi tanaman padi sering terancam oleh tikus sawah. Kucing adalah lawan tikus dan juga hewan yang populer di kalangan masyarakat Vietnam. Sementara itu, artikel di Jakarta Times menilai tahun Kucing akan membawa banyak keberuntungan dan kelancaran bagi masyarakat Vietnam. 

Situs berita Prancis Sortira Paris (sortiraparis.com) juga mengatakan bahwa Tahun Baru Imlek adalah hari libur terbesar dalam setahun bagi masyarakat Vietnam. Ini adalah tradisi yang telah dipertahankan dari generasi ke generasi orang Vietnam. Artikel tersebut juga menyarankan tempat untuk merayakan Tet di Paris bagi para perantau Vietnam dan teman internasional yang ingin mencari tahu tentang kebudayaan Vietnam.

Komentar

Idris

Kumpul keluarga 🙏👍💪

Yang lain