(VOVWORLD) - Lokakarya ilmiah nasional dengan tema: “Menerjemahkan Resolusi Kongres Nasional XIII ke dalam kehidupan: Semua isu teori dan praktik baru” diadakan pada tanggal 16 Juni pagi di Kota Ha Noi.
Lokakarya tersebut (Foto: Nguyen Diep/VNA) |
Semua referat di lokakarya ini menegaskan bahwa maju ke sosialisme merupakan hasrat dari rakyat Vietnam, merupakan pilihan yang tepat dari Partai Komunis dan Presiden Ho Chi Minh, sesuai dengan kecenderungan perkembangan sejarah. Profesor, Doktor Vu Van Hien, Wakil Ketua Dewan Teori Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV) menyatakan bahwa isunya ialah harus menguasai situasi, memanfaatkan momentum, mengatasi tantangan untuk membawa tanah air terus berkembang menuruh arahan sosialis. Dia mengatakan:
“Kombinasi kekuatan nasional dengan kekuatan zaman merupakan isu kunci dalam hubungan internasional, maka harus menyusun strategi hubungan luar negeri berjangka panjang dengan kawasan, negara-negara tetangga dan sahabat-sahabat internasional. Ini juga merupakan orientasi yang perlu mendapat perhatian yakni ketika menerjemakan Resolusi Kongres PKV ke dalam kehidupan harus menekankan isu ini”.
Pada lokakarya ini, para utusan fokus membahas usaha membangun institusi perkembangan, membarui pola pertumbuhan berdasarkan fondasi ilmu pengetahuan dan pembaruan kreatif, membangun sistem infrastruktur yang sinkron dan modern di bidang sosial-ekonomi, fokus mengatasi semua keterbatasan tentang institusi, memobilisasi sumber daya bagi perkembangan dan sebagainya.