India dan Tiongkok Mencapai Kesepakatan tentang Patroli Sepanjang Garis LAC
(VOVWORLD) - India dan Tiongkok telah mencapai kesepakatan tentang mekanisme patroli sepanjang Garis Kontrol Aktual (LAC) antara dua negara di Ladakh Timur.
Berbicara di konferensi pers menginformasikan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Kelompok Perekonomian-Perekonomian yang Baru Muncul (BRICS) di Kazan, Federasi Rusia pada tgl 21 Oktober sore, Deputi Harian Menteri Luar Negeri (Menlu) India, Vikra Misri memberitahukan bahwa kesepakatan ini merupakan langkah pertama untuk menuju ke penarikan tentara dua negara ke luar tempat-tempat yang dipersengketakan di sepanjang garis LAC. Selanjutnya, India dan Tiongkok akan menangani semua masalah yang muncul sejak terjadi konflik antara tentara dua belah pihak di kawasan Ladakh Timur pada bulan Juni than 2020. Ini dianggap sebagai langkah penting dalam mengurangi ketegangan di garis perbatasan dan membuka peluang bagi satu pertemuan bilateral antara pimpinan senior India dan Tiongkok di KTT BRICS pada beberapa hari mendatang.
Informasi tersebut dikeluarkan sehari sebelum PM India, Narendra Modi berencana menghadiri KTT BRICS di Rusia. Menurut rencana, Presiden Tiongkok, Xi Jinping akan menghadiri event ini.