Informasi tentang misi penerbangan yang membawa warga negara Vietnam dari AS dan Perancis kembali ke tanah air

(VOVWORLD) - Bersangkutan dengan misi penerbangan yang membawa warga negara Vietnam dari Amerika Serikat (AS) kembali ke tanah air, Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Vietnam, pada Selasa malam (5/5), memberitahukan bahwa selama beberapa hari ini, Kemlu, Kedutaan Besar dan kantor-kantor perwakilan Vietnam di AS telah proaktif dan aktif melakukan koordinasi dengan badan-badan yang bersangkutan dalam negeri dan badan-badan fungsional AS untuk membantu Maskapai Penerbangan Nasional Vietnam guna cepat memecahkan prosedur-prosedur untuk bisa menggelarkan misi penerbangan secepat mungkin. 
Informasi tentang misi penerbangan yang membawa warga negara Vietnam dari AS dan Perancis kembali ke tanah air - ảnh 1 Ilustrasi (Foto: baoquocte.vn)

Sekarang, Maskapai Penerbangan Nasional Vietnam telah menyelesaikan secara penuh semua prosedur yang perlu menurut tuntutan AS dan berencana akan mengadakan misi penerbangan pada Kamis (7/5).

Sementara itu, pada hari Selasa (5/5) dan Rabu (6/5), Kemlu dan Kedutaan Besar Vietnam di Perancis berkoordinasi dengan badan-badan fungsional dalam negeri, Maskapai Penerbangan Nasional Vietnam dan badan-badan Perancis yang bersangkutan untuk mengadakan misi penerbangan yang membawa kira-kira 240 warga negara Vietnam kembali ke tanah air.

Sebelumnya, di misi penerbangan ke Perancis pada Selasa (5/5), Maskapai Penerbangan Nasional Vietnam juga mengangkut peralatan dan bahan kesehatan yang dihadiahkan Pemerintah dan warga Vietnam kepada Pemerintah dan warga Perancis.

Komentar

Yang lain