Inggeris berupaya menyatukan pandangan dengan Uni Eropa tentang Brexit

(VOVworld) - Perdana Menteri Inggeris, Theresa May, pada Senin (24 Oktober), untuk pertama kalinya  mengadakan sidang  dengan Gubernur  dari tiga kawasan dari Kerajaan Inggeris dan Irlandia Utara yaitu Scotlandia, Wales dan Irlandia Utara untuk  berbahas tentang rencana  Inggeris  dalam mengadakan perundingan tentang keluarnya  Uni Eropa atau (Brexit). Yang menghadiri sidang dengan PM Theresa May, ada Gubernur Scotlandia, Nicola Sturgeon, Gubernur Wales, Carwyn Jones dan Gubernur Irlandia, Arlene Foster.


Inggeris berupaya  menyatukan pandangan dengan Uni Eropa tentang Brexit - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: globalresearch.ca)


Meski kantor Perdana Menteri Inggeris belum mengumumkan rincian tentang rencana perundingan dengan Uni Eropa, tapi membuka kemungkinan London yang akan memilih skenario  “Brexit keras”. Menurut  itu, Inggeris akan meninggalkan Uni Eropa  untuk mempunyai hak kontrol yang lebih besar dalam masalah imigrasi.


Komentar

Yang lain