Inggris menetapkan waktu pemberian suara tentang permufakatan Brexit
(VOVWORLD) - Inggeris berencana memberikan suara terhadap permufakatan tentang keluarnya negara ini dari Uni Eropa (atau disebut Brexit) pada tanggal 15 Januari ini.
Inggeris berencana memberikan suara terhadap permufakatan tentang Brexit, pada 15 Januari ini (Ilustrasi). |
Kepada kalangan pers tentang informasi ini, pada Selasa (8 Januari), juru bicara Perdana Menteri (PM) Inggris, Theresa May memberitahukan: Dalam sidang dengan para Menteri senior, PM Theresa May sekali lagi menegaskan: Pemerintah tidak berhaluan memperpanjang proses keluar dari “rumah bersama” Eropa menurut pasal 50 Traktat Lisabon.
Sebelumnya, Menteri urusan Brexit dari Inggris, Stephen Barclay juga menegaskan: Negara ini akan meninggalkan Uni Eropa pada tanggal 29 Maret mendatang dan tidak mempelajari masalah memperpanjang “perpisahan” yang ditetapkan di pasal 50 Traktat Lisabon.