Inggris mengajukan target dalam masa bakti selaku Ketua G7
(VOVWORLD) - Inggris akan menfaatkan kedudukan selaku Ketua G7 pada 2021 mendatang untuk memulihkan perpecahan-perpecahan yang disebabkan oleh pandemi Covid-19.
Ketika berbicara di Parlemen Inggris, Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson menekankan: Salah satu di antara tugas-tugas yang akan dilaksanakan Inggris selaku Ketua G7 ialah berupaya membuat dunia saling mendekat pasca Covid-19.
Inggris akan memegang jabatan selaku Ketua G7 pada tahun depan. Ini juga merupakan saat bagi London untuk menempuh jalan baru setelah keluar dari Uni Eropa (atau Brexit). Perdana Menteri Boris Johnson sedang berupaya mendorong sosialisasi citra: “Negeri Inggris global”, bahkan ketika ia mendapat kecaman keras tentang cara pendekatan di semua perundingan kompleks dengan Uni Eropa pasca Brexit.