Integrasi ekonomi internasional: Peluang untuk memasuki pasar Kanada

(VOVWORLD) - Perjanjian Komprehensif dan Progresif  untuk Kemitraan Trans-Pasifik  (CPTPP) yang berlaku diharapkan mendorong lebih lanjut lagi kerjasama ekonomi dan perdagangan antara Viet Nam dan Kanada. 
Integrasi ekonomi internasional: Peluang untuk memasuki pasar Kanada - ảnh 1 Ekspor barang dari kayu ke Kanada menjadi keunggulan badan usaha Viet Nam (Foto ilustrasi: VNA)

Menurut itu, dengan peta jalan mengurangi tarif yang cukup cepat dari Kanada, dari 17-18% menjadi 0% selama 3 tahun akan menciptakan peluang besar bagi badan-badan usaha Viet Nam, terutama badan usaha ekspor barang-barang yang diprakirakan bertumbuh kuat yaitu tekstil, produk tekstil, alas kaki, barang-barang dari kayu.

Pada pertemuan dengan Chris Forbes, Deputi Menteri Pertanian dan Bahan Makanan Kanada baru-baru ini, Deputi Menteri Industri dan Perdagangan Viet Nam, Do Thang Hai memberitahukan bahwa pada tahun 2018, total nilai perdagangan 2 negara mencapai lebih dari 3,80 miliar USD, meningkat lebih dari 10% terbanding dengan tahun 2017. Menurut itu, nilai ekspor Viet Nam ke Kanada mencapai lebih dari 3 miliar USD, meningkat hampir 11% terbanding dengan tahun 2017, impor mencapai 858 juta USD, meningkat 10%. Dari tahun 2019, beberapa kelompok barang ekspor Viet Nam ke Kanada diprakirakan bertumbuh kuat seperti: tekstil, produk tekstil, alas kaki, tas, plastik, barang-barang dari kayu.

Sekarang ini, Kanada menjadi mitra dagang yang besarnya nomor 3 dari Viet Nam di kawasan Amerika (setelah Amerika Serikat dan Brazil) dan sebaliknya, Viet Nam menjadi mitra perdagangan yang paling besar dari Kanada dalam ASEAN. Viet Nam sedang memiliki keunggulan dalam pertukaran dagang dengan Kanada dengan nilai ekspor lebih tinggi dari pada impor.

Komentar

Yang lain