Irak menyelesaikan penghitungan kembali kartu suara pemilihan di 15 provinsi
(VOVWORLD) - Kalangan otoritas urusan pemilihan Irak, pada Senin (23 Juli), memberitahukan bahwa negara ini telah menyelesaikan penghitungan kembali kartu suara pemilihan parlemen secara manual di 15 provinsi.
Juru bicara dari Komite Pemilihan Irak, Laith Jabr memberitahukan bahwa proses penghitungan kembali kartu suara pemilihan baru saja diselesaikan di Provinsi Najaf, Irak Selatan. Menurut itu, penghitungan kembali kartu suara pemilihan secara manual telah diselesaikan di 15 provinsi di antara 18 provinsi di Irak. Hasil pemilihan parlemen Irak pada bulan Mei lalu belum diesahkan oleh Mahkamah Agung Irak. Pada awal bulan Juni, setelah Pemerintah Irak menyampaikan satu laporan kepada Parlemen Irak yang menyatakan bahwa ada “pelanggaran-pelanggaran yang berbahaya” dalam pemilihan dan merekomendasikan penghitungan kembali secara manual terhadap sebagian jumlah kartu suara, Parlemen Irak telah mengesahkan rekomendasi ini, bersamaan itu, menentukan 9 hakim untuk menyelenggarakan Komite Pemilihan. Pekerjaan penghitungan kembali kartu suara telah dimulai sejak tanggal 3/7 lalu dengan partisipasi dari para pejabat Perserikatan Bangsa-Bangsa dan para wakjl dari Kedutaan Besar negara-negara di Irak.