Israel Mulai Lakukan Operasi di Darat terhadap Lebanon

(VOVWORLD) - Pada Selasa pagi (1 Oktober), tentara Israel resmi mengkonfirmasikan bahwa pasukan infanteri negara ini telah memulai serangan-serangan taktis terbatas terhadap wilayah Lebanon, menandai eskalasi baru dalam konflik yang memakan waktu hampir setahun ini dengan gerakan Hezbollah.
Israel Mulai Lakukan Operasi di Darat terhadap Lebanon - ảnh 1Kebakaran terjadi di Lebanon Selatan pada tgll 30 September setelah serangan Israel. Foto: AFP

Pengumuman Pasukan Bela Diri Israel (IDF) memberitahukan bahwa serangan-serangan tersebut menyasar pada infrastuktur Gerakan Hezbollah di beberapa desa wilayah Lebanon Selatan. IDF juga menegaskan, operasi serangan terhadap Lebanon akan dilakukan seiring dengan kegiatan-kegiatan tempur di Jalur Gaza.

Di samping itu, IDF menegaskan bahwa serangan-serangan tersebut terbatas baik dalam skala maupun waktunya. Menurut itu, IDF tidak berniat menduduki Lebanon dalam jangka panjang.

Sebelumnya, pada Senin (30 September), Israel telah memperhebat serangan-serangan yang sengit terhadap Lebanon baik dengan angkatan udara maupun artileri, sehingga kawasan perbatasan sebelah Selatan Lebanon mengalami penembakan meriam sengit yang belum pernah ada.

Komentar

Yang lain