Jepang dan AS mempelajari pengadaan Pertemuan Puncak pada Februari nanti
PM Jepang, Shinzo Abe.
(VOVworld) – Pemerintah dua negara Jepang dan Amerika Serikat (AS) sedang melakukan persiapan untuk menyelenggarakan Pertemuan Puncak antara Perdana Menteri (PM) Jepang, Shinzo Abe dan Presiden AS, Donald Trump pada 10/2 mendatang. Menurut sumber berita diplomatik Jepang, Rabu (25/1), direncanakan dalam pertemuan ini, dua pemimpin tersebut akan membahas masalah-masalah perdagangan setelah Presiden baru AS Donald Trump menandatangani dekrit pada 23/1 untuk resmi menarik diri dari TPP. Disamping itu, persekutuan Jepang-AS ada banyak kemungkinan juga berada dalam agenda dua pemimpin ini pada waktu mendatang. Ketika berbicara di depan Parlemen Jepang, PM Shinzo Abe memberitahukan bahwa Pemerintah negara ini sedang melaksanakan persiapan-persiapan terakhir untuk perundingan.