Jepang memperingati ultah ke-68 hari AS menjatuhkan bom atom ke Hiroshima

(VOVworld) – Pada Selasa (6 Agustus), di Taman Perdamaian di kota Hiroshima, Jepang berlangsung Acara memperingati para korban dalam kasus Amerika Serikat (AS) menjatuhkan bom atom ke kota ini pada 68 tahun yang lalu. Ribuan orang telah menghadiri acara ini, diantaranya ada banyak diplomat dari 70 negara yang lain.

Jepang memperingati ultah ke-68 hari AS menjatuhkan bom atom ke Hiroshima - ảnh 1
Acara memperingati para korban dalam kasus Amerika Serikat (AS) menjatuhkan bom atom
di taman Perdamaian, Hiroshima
(Foto : vietbao.vn)

Ketika berbicara di depan acara ini, Perdana Menteri (PM) Shinzo Abe berkomitmen berupaya sekuat tenaga untuk menuju ke satu dunia tanpa nuklir, dan memberikan lebih lanjut lagi sumbangan kepada para korban bom atom untuk membantu mereka menanggulangi penyakit. PM Shinzo Abe menegaskan bahwa Jepang akan tetap menaati 3 prinsip denuklirriasi terdiri dari tidak memproduksi, tidak membuat senjata nuklir dan tidak mengizinkan ada senjata nuklir di wilayah Jepang. Dalam pidatonya, Walikota Hiroshima, Kazumi Matsui menyerukan kepada Pemerintah Jepang supaya mempererat hubungan dengan negara-negara yang mengikuti kebijakan penghapusan senjata nuklir, mengembangkan dan cepat menggelarkan kebijakan energi yang bertanggung jawab, diantaranya prioritas primer adalah keselamatan dan jiwa rakyat.

Dalam surat kepada orang-orang yang menghadiri acara ini, Sekjen PBB Ban Ki-moon menekankan bahwa “kita berkomitmen mengikuti tujuan membangun satu dunia tanpa nuklir” karena ini adalah cara yang paling berarti dan membuka satu masa depan yang baik bagi semua orang./.

Komentar

Yang lain