Jepang mengirim Deputi Menlu ke Tiongkok .
Kapal Jepang dan kapal Tiongkok di dekat kepulauan Senkaku/Diaoyu
(Foto: Kyodonews)
(VOVworld) - Pemerintah Jepang telah memutuskan mengirim Deputi Menteri Luar Negeri (Deputi Menlu) Chikao Kawai ke Tiongkok selama dua hari untuk menurunkan ketegangan antara dua negara yang bersangkutan dengan kepulauan yang sedang dipersengketakan Senkaku yang Beijing menamakannya sebagai Diaoyu di Laut Tiongkok Timur. Deputi Menlu Chikao Kawai tiba di Beijing pada Senin sore (24 September) dan direncanakan akan mengadakan pembicaraan dengan timpalannya dari Tiongkok, Zhang Zhijun pada Selasa 25 September. Keputusan tersebut diajukan pada latar belakang tidak ada indikasi akan cepat mengurangi ketegangan di sekitar kepulauan Senkaku ketika Jepang menuduh bahwa tiga kapal surveilans Tiongkok masuk wilayah laut Jepang pada Senin pagi (24 September). Menteri Chikao Kawai telah menelepon Duta Besar Tiongkok di Tokyo, Cheng Yonghua untuk memprotes pelanggaran kapal-kapal surveilans Tiongkok terhadap wilayah laut Jepang di sekitar kepulauan Senkaku .Pada hari yang sama, Kepala Kantor Kabinet Jepang, Osamu Fujimura memberitahukan: Jepang memprotes keras semua pelanggaran terhadap wilayah laut dan meminta kepada Tiongkok supaya untuk segera meninggalkan wilayah Jepang./.