Jepang merekomendasikan untk mengadakan pertemuan 2+2 dengan Tiongkok

(VOVWORLD) - Sumber-sumber berita diplomatik, pada Selasa (28 Mei), memberitakan: Pemerintah Jepang telah merekomendasikan kepada Tiongkok bahwa dua pihak supaya mulai mengadakan pertemuan-pertemuan antara para Menteri Luar Negeri  (Menlu)  dan Menteri Pertahanan (Menhan) untuk memperkuat saling pengertian tentang masalah-masalah keamanan. 

Melalui rekomendasi tentang penyelenggaraan pertemuan 2+2, Jepang berharap akan mengurangi ketegangan situasi di Laut Huadong-kawasan sengketa kedaulatan antara dua negara yang bersangkutan dengan kepulauan yang dikontrol dan disebut oleh Jepang sebagai Senkaku, pada saat Tiongkok menyebutnya sebagai Diaoyu. Sumber-sumber berita ini juga memberitakan: Menlu Jepang, Taro Kono telah merekomendasikan ide mengadakan pertemuan 2+2 pada pertemuan-pertemuan antara diplomat papan atas Tiongkok yaitu Yang Jiechi  dan Menlu Wang Yi dalam bebera bulan ini.

Sumber-sumber berita tersebut juga mengatakan: Beijing sekarang tetap belum menerima atau menolak rekomendasi tersebut dan menganggap bahwa  masalah ini bisa berada dalam agenda ketika Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe bertemu dengan Presiden Tiongkok, Xi Jinping di sela-sela Konferensi Tingkat Tinggi G20 di Osaka, Jepang pada bulan Juni mendatang.

 

 

 

 

Komentar

Yang lain