(VOVworld) –Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan, Selasa (8/3) di kota Hanoi, menerima Tsutomu Takebe, Penasehat Khusus Persekutuan Legislator Persahabatan Jepang – Vietnam.
Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan
menerima Tsutomu Takebe, Penasehat Khusus Persekutuan
Legislator Persahabatan Jepang – Vietnam (kiri)
Pada pertemuan ini, Ketua Nguyen Thien Nhan menyatakan bahwa selama ini, hubungan kemitraan strategis yang intensif dan ekstensif antara Vietnam dan Jepang terus berkembang secara amat baik di semua bidang. Dia menegaskan bahwa garis politik hubungan luar negeri Vietnam, khususnya dalam hubungan dengan Jepang tidak akan berubah setelah Kongres Nasional ke-12 Partai Komunis Vietnam dan Jepang terus merupakan mitra penting papan atas dan jangka panjang bagi Vietnam.
Ketua Nguyen Thien Nhan percaya bahwa pada waktu mendatang, hubungan antara dua negara akan terus berkembang kuat, demi kepentingan dua negara dan rakyat dua negeri, demi perdamaian, kestabilan dan perkembangan di kawasan dan di dunia.