Jerman dan Perancis mempercepat permufakatan perombakan Eurozone

(VOVWORLD) - Setelah koalisi konservatif CDU/CSU pimpinan Kanselir Jerman, Angela Merkel mencapai permufakatan pendahuluan yang bersifat “terobosan” dengan Partai Sosial Demokratik (SPD), Jerman dan Perancis akan melakukan gerak-gerik bersama yaitu mempercepat upaya-upaya melakukan perombakan Uni Eropa ketika Menteri Keuangan dari dua negara ini  mengadakan pertemuan di Paris pada pekan ini. 
Jerman dan Perancis mempercepat permufakatan perombakan Eurozone - ảnh 1Menteri Keuangan Jerman,  Peter Almaier. (Foto: AFP/kantor  berita Vietnam) 

Menurut rencana,  Menteri Keuangan Jerman,  Peter Almaier-salah satu di antara sekutu-sekutu dekat Kanselir Angela Merkel akan mengadakan pertemuan dengan timpalannya dari Perancis, Bruno Le Maire di Paris, sehari setelah para ekonom utama Perancis dan Jerman mengumumkan rekomendasi-rekomendasi baru terhadap perombakan  Eurozone. Kalangan analis  menilai bahwa pertemuan antara dua Menteri Keuangan Jerman dan Perancis kali ini merupakan satu indikasi  yang menunjukkan: Berlin sedang siap melakukan perundingan-perundingan dengan Paris seiring dengan perundingan-perundingan tentang  pembentukan pemerintahan koalisi antara blok konservatif pimpinan Kanselir Angela Merkel dengan Partai SPD yang dijadwalkan mungkin  akan diadakan akhir bulan Januari ini jika para anggota Partai SPD  “menyalakan lampu hijau” di Kongres Partai ini pada tanggal 21 Januari  ini.

 

Komentar

Yang lain