Jerman memanggil Duta Besar AS tentang penyadapan telepon Kanselir Angela Merkel

(VOVworld) - Menteri Luar Negeri Jerman pada Kamis (24 Oktober) telah memanggil Duta Besar Amerika Serikat (AS) di negara ini John B.Emerso untuk memperjelas  informasi-informasi yang mengatakan bahwa  intelijen AS telah menyadap telepon genggam Kanselir Angela Merkel selama bertahun-tahun ini. 

Jerman memanggil Duta Besar AS  tentang  penyadapan telepon Kanselir Angela Merkel - ảnh 1
Juru Bicara Pemerintah Jerman, Steffen Seibert 
(Foto: vov.vn)

Juru Bicara Pemerintah Jerman, Steffen Seibert memberitahukan: gerak-gerik tersebut berlangsung  sehari setelah Kanselir Angela Merkel menelepon Presiden AS, Barack Obama untuk menuntut memberikan keterangan terinci tentang informasi-informasi  yang sangat penting di sekitar telepon genggam-nya juga menjadi tujuan yang diikuti oleh intelijen AS. Menurut hemat Juru Bicara Steffen Serbert, jika  informasi tersebut dibenarkan, itu akan merupakan tindakan yang sama sekali tidak bisa diterima, menimbulkan erosi yang serius terhadap kepercayaan  dan harus  segera dihentikan./.

Komentar

Yang lain