Jutaan Anak Vietnam Terlindung Berkat Imunisasi
(VOVWORLD) - Pada Kamis (25 April), Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan Dana Anak-Anak Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNICEF) di Vietnam menyebarkan keterangan bersama untuk memperingati Pekan Imunisasi dunia.
Dalam keterangannya, dua organisasi ini menekankan bahwa imunisasi telah melindungi jutaan anak di Vietnam dari sejumlah penyakit selama 40 tahun ini. Jumlah kematian anak akibat penyakit yang bisa dicegah dengan vaksin telah turun secara signifikan sejak Vietnam memulai penggelaran Program Imunisasi Nasional yang Diperluas pada tahun 1981, dengan targetnya untuk menjamin bahwa semua anak di seluruh negeri bisa mengakses vaksin pencegah penyakit.
Ilustrasi (Foto: baochinhphu.vn) |
Ibu Rana Flowers, Kepala Perwakilan UNICEF di Vietnam, mengatakan bahwa program imunisasi Vietnam telah turut menyelamatkan anak-anak dan mengurangi dampak yang sengit dari sejumlah penyakit yang bisa dicegah dengan vaksin terhadap keluarga, masyarakat dan tanah air selama 40 tahun ini. Pada masa depan UNICEF secara khusus memacu Pemerintah Vietnam supaya mempertahankan prestasi besar ini agar semua anak dapat hidup, berkembang dan memiliki hidup yang sehat.
Di Vietnam, vaksin dalam Program Imunisasi Nasional yang diperluas diberikan secara gratis kepada anak-anak.