Kabupaten pulau Ly son mengadakan acara “Khao le the linh Hoang Sa”
(VOVWORLD) - Acara “Khao le the linh Hoang Sa” atau acara jamuan mengenangkan dan menyatakan terima kasih kepada prajurit Hoang Sa telah berlangsung pada Sabtu pagi (20/4), di Kecamatan An Vinh, Kabupaten Ly Son, Provinsi Quang Ngai.
Ilustrasi (Foto: tuyengiao.vn) |
Acara “Khao le the linh Hoang Sa” merupakan ritual yang berkaitan dengan kehidupan warga di pulau Ly Son dan tetap dipertahankan selama ratusan tahun ini guna mengenangkan jasa yang diberikan para prajurit pada zaman dulu dalam menancapkan tonggak perbatasan, mendirikan dan membela kedaulatan di kedua kepulauan Hoang Sa (Paracels) dan Truong Sa (Spratly).
Aktivitas-aktivitas pada acara tersebut telah merekonstruksikan secara hidup-hidup acara “Khao le the linh Hoang Sa” pada zaman dulu. Acara ini juga bertujuan mendidik tradisi patriotisme terhadap generasi muda. Saudari Dao Thi Nhu Hoa, wisatawan dari Kota Hanoi mengatakan:
“Ini merupakan satu festival yang sangat unik. Melalui acara ini, saya merasa berterima kasih kepada para prajurit Hoang Sa. Saya mengharapkan supaya festival ini akan terus diadakan untuk selama lama-nya”.