Kapal Tiongkok memasuki lagi wilayah yang dipersengketakan dengan Jepang

(VOVworld) – Tiga kapal Pasukan Pembela Pantai Tiongkok pada Minggu (2 Agustus) telah memasuki wilayah-wilayah laut di sekitar kepulauan yang disebut oleh Jepang sebagai Senkaku dan disebut Tiongkok sebagai Diaoyu di Laut Hoatung yang sekarang sedang dipersengketakan oleh dua negara. Pasukan Pembela Pantai Jepang memberitahukan bahwa ini untuk ke-22 kalinya pada tahun ini, kapal Tiongkok merembes masuk wilayah laut ini. Yang paling belakangan ini ialah pada 29 Juli lalu. Pada Minggu pagi (2 Agustus), kapal-kapal Tiongkok telah berada di tempat ini selama kira-kira 2 jam setelah meninggalkan daerah laut tersebut.


Kapal Tiongkok memasuki lagi wilayah yang dipersengketakan dengan Jepang - ảnh 1
Kapal Tiongkok merembes wilayah kepulauan Senkaku/Diaoyu
(Foto: VNA)


Kepulauan Senkaku/Diaoyu merupakan kelompok pulau kecil yang jauhnya kira-kira 400 Km dari sebelah Barat pulau pokok provinsi Okinawa yang sedang dikontrol Jepang, tapi Tiongkok juga mengajukan klaim dan secara permanen membawa kapal atau pesawat terbang ke wilayah laut ini. Sengketa kedaulatan telah menimbulkan ketegangan dalam hubungan antara dua negara selama ini, khususnya setelah Tokyo melakukan nasionalisasi terhadap 3 diantara 5 pulau di kepulauan ini pada Setember 2012.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain