Kaum intelektual Vietnam di Perancis berpadu tenaga membangun Tanah Air
(VOVworld) – Komunitas intelektual Vietnam di Perancis dengan kira-kira 40.000 diantara 400.000 intelektual dan pekerja yang berketrampilan di seluruh dunia akan mendorong satu gerakan dukungan yang lebih kuat lagi dengan satu jaringan yang luas dan lebih sistimatis. Demikian fikiran wakil para intelektual Vietnam di Perancis pada pertemuan dan simposium dengan tema: “Kaum intelektual Vietnam di Perancis dengan usaha integrasi dan pengembangan Tanah Air”, yang diadakan pada Minggu (1 Juni) di Kedutaan Besar Vietnam di Perancis.
Pertemuan tersebut
(Foto: dangcongsan.vn)
Pada pertemuan ini, Duta Besar Vietnam di Perancis, Duong Chi Dung menilai tinggi tekad dan kemampuan para intelektual Vietnam di Perancis: “
Strategi integrasi yang dijalankan Vietnam sekarang tidak hanya di bidang ekonomi saja, tapi di samping itu kita juga memperkuat integrasi secara menyeluruh di bidang-bidang lain seperti politik, pertahanan keamanan, kebudayaan, ilmu pengetahuan dan teknologi, dll. Khususnya pada latar belakang sekarang, Tanah Air sedang menghadapi tantangan-tanganan besar dalam hal kedaulatan. Jika kita tidak berkembang secara kuat dan berkesinambungan, maka kita akan sulit menghadapi tantangan-tantangan yang amat besar itu”./.