(VOVWORLD) - Sehubungan dengan peringatan HUT ke-94 berdirinya Asosiasi Petani Vietnam (14/10/1930-14/10/2024), pada Senin malam (14 Oktober), di Kota Hanoi, Asosiasi Petani Vietnam menyelenggarakan upacara memuliakan dan menyampaikan gelar Petani Vietnam yang terkemuka, memuji Koperasi tipikal nasional tahun 2024.
Ketua MN Tran Thanh Man. Foto: VOV |
Pada acara ini, Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Tran Thanh Man meminta Asosiasi Petani di semua tingkat supaya terus memperhebat propaganda dan melakukan sosialisasi secara intensif dan ekstensif tentang haluan-haluan dari Partai, kebijakan dan undang-undang dari Negara di bidang pertanian, kaum tani, dan pedesaan.
Dia meminta Asosiasi Petani semua tingkat untuk memperhatikan pemberian petunjuk kepada para anggota dan petani guna menerapkan teknologi digital, membangun pola-pola produksi pertanian ekologis, pertanian hijau, pertanian organik, sirkular, pintar, pertanian yang dikombinasikan dengan industri, pertanian yang dikombinasikan dengan pelayanan, menciptakan banyak produk pertanian yang aman dan berkualitas tinggi; membina, mengembangkan dan menjaga brand produk maupun pasar.
Pada upacara tersebut, Ketua MN Tran Thanh Man telah menyampaikan gelar Petani Vietnam yang terkemuka kepada para petani yang tipikal.