Kegiatan Peringati HUT 77 Hari Nasional Vietnam di Kamboja dan Malaysia

(VOVWORLD) - Upacara peringatan HUT ke-77 Hari Nasional Vietnam (2/9/1945-2/9/2022) diadakan secara khidmat di Phnom Penh, Ibukota Kamboja dengan dihadiri Duta Besar (Dubes) Vietnam di Kamboja, Nguyen Huy Tang, Ketua Kehormatan Partai Rakyat Kamboja, Ketua Parlemen Kamboja, Samdech Heng Samrin dan banyak tamu undangan dari Partai berkuasa, Parlemen, Majelis Tingi, Pemerintah Kerajaan Kamboja dan sebagainya.
Kegiatan Peringati HUT 77 Hari Nasional Vietnam di Kamboja dan Malaysia - ảnh 1Dubes Vietnam di Kamboja, Nguyen Huy Tang (Foto: VNA)

Berbicara di depan upacara tersebut, Dubes Nguyen Huy Tang menegaskan Vietnam selalu tekun menggelar dengan konsekuen garis politik hubungan luar negeri yang mandiri, independen, damai, bersahabat, bekerja sama, berkembang, teranekaragam dan teraneka-arah, berinisiatif dan aktif melakukan integrasi secara komprehensif, intensif dan ekstensi dengan kawasan dan dunia dengan semangat : “Vietnam adalah sahabat, mitra tepercaya dan bertanggung jawab dalam komunitas internasional”.

Juga di acara ini, Ketua Kehormatan Partai Rakyat Kamboja, Ketua Parlemen Kamboja, Samdech Heng Samrin menyatakan tahun 2022 merupakan tahun istimewa dan  bersejarah bagi Kamboja dan Vietnam. Mengatas-namai Parlemen Kamboja, dia mengucapkan para pemimpin Partai, Negara, Pemerintah, Majelis Nasional dan rakyat Vietnam selalu tenang tenteram, berbahagia, makmur dan sejahtera, khususnya menyelesaikan target membawa Vietnam menjadi negara yang berpendapatan tinggi pada tahun 2045.

Kegiatan Peringati HUT 77 Hari Nasional Vietnam di Kamboja dan Malaysia - ảnh 2Panorama upacara peringatan HUT ke-77 Hari Nasional Vietnam di Kedutaan Besar Vietnam di Malaysia (Foto: VNA)

Pada malam hari yang sama, Kedutaan Besar Vietnam di Malaysia mengadakan resepsi memperingati HUT 77 Hari Nasional Vietnam. Berbicara di depan resepsi tersebut, Dubes Vietnam di Malaysia, Tran Viet Thai memberitahukan  Vietnam dan Malaysia tidak hanyalah mitra bilateral yang akrab saja, melainkan mitra multilateral di ASEAN dan di forum-forum internasional yang lain, mempunyai target bersama yakni menangani semua tantangan di kawasan dan di dunia, bersama-sama menuju pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19.

Komentar

Yang lain