Kelompok P5+1 memberitahukan akan mengadakan sidang darurat tentang permufakatan nuklir dengan Iran

(VOVWORLD) - Uni Eropa, pada Kamis (21 Juni), memberitahukan: Negara-negara sisanya dalam Kelompok P5+1, kecuali Amerika Serikat (AS) yang pernah menandatangani permufakatan nuklir Iran pada tahun 2015, akan mengadakan sidang darurat di Wina (Austria) pada pekan depan untuk membahas langkah-langkah guna  menyelamatkan permufakatan nuklir Iran setelah AS menarik diri dari permufakatan ini pada tahun 2018 lalu. 

Inggris, Perancis, Rusia, Tiongkok, Jerman dan Iran akan mengadakan sidang pada tanggal 28 Juni ini di Wina pada latar belakang eskalasi ketegangan di kawasan di Teluk setelah terjadi serangan-serangan terhadap tanker dan yang terkini ialah penembakan jatuh pesawat  pengintai tanpa pilot AS di kawasan ini. Dalam pernyataan-nya, Uni Eropa memberitahukan penyelenggaraan  sidang ini bertujuan menjamin agar  permuakatan nuklir Iran (atau disebut sebagai Rencana Aksi Bersama Komprehensif-JCPOA) diteruskan, selain itu membahas langkah-langkah memecahkan tantangan-tantangan yang dikemukakan karena AS menarik diri dari permufakatan ini dan mengenakan kembali sanksi-sanksi terhadap Iran serta Teheran baru-baru ini memberitahukan: Negara ini akan melaksanakan semua komitmen dalam permufakatan.

Komentar

Yang lain