Kembangkan Nilai-Nilai Budaya Ho Chi Minh, Pertahankan Pusaka-Pusaka Ho Chi Minh untuk Mendidik Tradisi Revolusi bagi Generasi Penerus

(VOVWORLD) - Berada dalam rantai aktivitas-aktivitas peringatan ultah ke-60 kụnjungan ke-2 Presiden Ho Chi Minh di kampung halamannya ( 8 Desember 1961 – 8 Desember 2021), pada Minggu (12 Desember), di Situs Peninggalan Sejarah Kim Lien, Kecamatan Kim Lien, Kabupaten Nam Dan, Provinsi Nghe An, berlangsungnya secara khidmat acara peringatan ultah ke-60 kunjungan ke-2 Presiden Ho Chi Minh di kampung halaman dan peresmian Rumah peringatan Presiden Ho Chi Minh di Situs peninggalan sejarah tersebut. 

Kembangkan Nilai-Nilai Budaya Ho Chi Minh, Pertahankan Pusaka-Pusaka Ho Chi Minh untuk Mendidik Tradisi Revolusi bagi Generasi Penerus - ảnh 1Presiden Nguyen Xuan Phuc (tengah) dan para utusan menggunting pita peresmian Rumah peringatan Ho Chi Minh (Foto: Thong Nhat / VNA)

Pada acara tersebut, Presiden Nguyen Xuan Phuc menekankan bahwa sepanjang kehidupan revolusionernya, Presiden Ho Chi Minh telah mengesampingkan perasaan terhadap kampung halaman demi negara. Hidup jauh dari kampung halamannya sejak tahun 1906 hingga menjadi Ketua Partai dan Pemimpin Negara, Beliau hanya dua kali bisa mengunjungi kampung halamannya. Beliau selalu menyarankan kepada kader dan anggota Partai untuk memacu rakyat berkontribusi pada pembangunan Partai, memberikan pendapat tentang pemilihan orang untuk masuk ke Partai, dan memilih pemimpin, agar hubungan darah daging antara Partai dan rakyat menjadi semakin kuat dan dekat.

Presiden Ngueyn Xuan Phuc meminta kepada Provinsi Nghe An supaya berfokus melindungi, memuliakan, dan mengembangkan nilai-nilai budaya Ho Chi Minh, termasuk Situs Peninggalan Sejarah Nasional Istimewa Kim Lien dan Rumah Peringatan Presiden Ho Chi Minh. Ini adalah "alamat merah" untuk melestarikan dan mengembangkan pusaka-pusaka Ho Chi Minh, untuk mendidik tradisi revolusioner, dan mendidik pikiran, moral, dan gaya hidup Ho Chi Minh untuk kader, anggota partai dan rakyat seluruh negeri, terutama generasi-generasi penerus sekarang ini dan masa depan.

Pada pagi harinya, Presiden Nguyen Xuan Phuc mengunjungi dan melakukan ceramah di depan para komandan dan prajurit Keamanan Publik Provinsi Nghe An.

Komentar

Yang lain