Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan Menghadiri Acara Menyampaikan Hadiah Penghargaan Pers “75 Tahun MN Vietnam”

(VOVWORLD) - Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan, pada Senin malam (4/1), menghadiri acara evaluasi dan penyampaian penghargaan pers “75 tahun MN Vietnam” untuk menyambut 75 tahun hari pemilihan umum MN Vietnam yang pertama (6/1/1946 - 6/1/2021).

Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan Menghadiri Acara Menyampaikan Hadiah Penghargaan Pers “75 Tahun MN Vietnam” - ảnh 1Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan (Foto: VOV)

Sekretaris Jenderal MN, Kepala Kantor MN Nguyen Hanh Phuc, Kepala Badan Pengarahan penghargaan tersebut memberitahukan bahwa penyelenggaraan penghargaan pers dengan tema MN turut terus meningkatkan kualitas dan jumlah karya pers, turut menyemangati rakyat seluruh negeri guna mengembangkan tradisi patriotik untuk menyambut Kongres Nasional ke-13 Partai Komunis Vietnam, pemilihan MN angkatan XV dan anggota Dewan Rakyat berbagai tingkat masa bakti 2021-2026.

Setelah lebih dari 4 bulan dicanangkan, Panitia menerima hampir 500 karya dari 51 kantor pemberitaan dengan ragam-ragam seperti koran cetak, televisi, koran elektronik, radio, dan foto pers.

Dewan Juri telah memilih lebih dari 90 karya tipikal untuk babak final. 43 karya yang terkemuka mendapat hadiah A,B,C dan hiburan. Di antaranya, Radio Suara Vietnam meraih 1 hadiah A, 1 hadiah C, dan 1 hadiah hiburan.

 

Komentar

Yang lain