(VOVworld) – Pertemuan ini berlangsung pada Rabu sore (4 Maret) di kota Vinh, provinsi Nghe An (Vietnam Tengah) guna mengusahakan solusi-solusi mengatasi kesulitan dari badan-badan usaha dan para investor.
Ketika berbicara di depan pertemuan ini, Ketua MN Nguyen Sinh Hung menyambut baik badan-badan usaha dan para investor yang memperhatikan, mengembangkan produksi dan melakukan bisnis secara berhasil-guna di provinsi Nghe An. Beliau juga meminta kepada provinsi Nghe An supaya terus menyerap investasi dan berfokus membangun, memperluas sistim pelabuhan, jalan tol Timur-Barat guna menciptakan syarat yang kondusif bagi perdagangan di daerah ini.
Panorama pertemuan
(Foto: Koran Nghe An)
Untuk mencapai target itu, pemerintahan provinsi Nghe An perlu meninjau perancangan mengembangkan sosial-ekonomi provinsi pada waktu mendatang, melaksanakan secara baik pekerjaan perancangan, memilih proyek dan investor menurut arah perkembangan yang berkesinambungan.
Sehubungan dengan ini, Komite Rakyat provinsi Nghe An menyampaikan surat pengakuan investasi kepada 8 proyek dan menandatangani 4 permufakatan kerjasama investasi di provinsi Nghe An dengan total modal terdaftar mencapai 18.500 miliar dong Vietnam dan 87,5 juta dolar Amerika./.