Ketua MN Vietnam, Vuong Dinh Hue Lakukan Kunjungan Resmi ke Thailand: Dorong Hubungan Kemitraan Strategis yang Diperkuat Vietnam-Thailand
(VOVWORLD) - Pada Kamis (7 Desember), Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Vuong Dinh Hue mengepalai delegasi tingkat tinggi MN Vietnam melakukan kunjungan resmi di Thailand. Kunjungan ini berlangsung dari tanggal 7 sampai 10 Desember.
Ketua MN Vuong Dinh Hue (kanan) menemui Ketua Parlemen Kerajaan Thailand, Wan Muhamad Noor Matha di sela-sela AIPA ke-44, di Jakarta, Indonesia (Foto: quochoi.vn) |
Menurut Wakil Ketua Komisi Hubungan Luar Negeri MN Le Thu Ha, kunjungan resmi Ketua MN Vuong Dinh Hue di Thailand kali ini bertujuan untuk mendorong hubungan kerja sama yang efektif dan substansial antara Vietnam dan Thailand di semua bidang dan semua kanal, yaitu Partai, Pemerintah, dan silaturahmi rakyat; memperkuat kepercayaan politik; menunjukkan penghargaan terhadap hubungan kemitraan strategis yang diperkuat Vietnam-Thailand.
Dalam kunjungan ini, menurut rencana, kedua pihak akan membahas langkah-langkah memperkuat kerja sama antara lembaga legislatif kedua negara dalam rangka bilateral dan multilateral; membahas isu-isu internasional dan regional yang menjadi minat bersama. Sehubungan dengan kesempatan ini, Ketua MN Vuong Dinh Hue akan melakukan kontak dan pembicaraan, beraudiensi kepada para pemimpin tingkat tinggi Kerajaan Thailand, menghadiri beberapa event politik, diplomatik, ekonomi, budaya yang penting lainnya. Salah satu sorotan dalam kunjungan Ketua MN Vuong Dinh Hue di Thailand ialah penandatanganan Kesepakatan Kerja Sama antara MN Vietnam dan Majelis Rendah Thailand, antara Kantor MN Vietnam dengan Sekretariat Majelis Rendah Thailand.