Ketua MN Vuong Dinh Hue Memimpin Simposium tentang Pemberian Sumbangan Pendapat terhadap RUU mengenai Pertanahan (Amandemen)

(VOVWORLD) - Pada Sabtu pagi (4 Maret), di Kota Hanoi, Profesor, Doktor Vuong Dinh Hue, Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam memimpin simposium tentang pemberian sumbangan terhadap Rancangan Undang-Undang (RUU) mengenai Pertanahan (amandemen). 

Simposium ini diadakan di Pusat Akademi Politik Nasional Ho Chi Minh dan dihubungkan secara virtual dengan lima akademi di bawahnya.

Ketua MN Vuong Dinh Hue Memimpin Simposium tentang Pemberian Sumbangan Pendapat terhadap RUU mengenai Pertanahan (Amandemen) - ảnh 1Ketua MN Vuong Dinh Hue memimpin simposium tersebut (Foto: VOV)

Ketika berbicara pada simposium tersebut, Ketua MN Vuong Dinh Hue menekankan beberapa masalah dasar yang perlu dicamkan ketika merevisi UU mengenai Pertanahan. Yaitu perlu merapati, melembagakan haluan-haluan, arahan dan kebijakan dalam dokumen Kongres Nasional ke-13 Partai Komunis Vietnam, mewarisi ketentuan-ketentuan yang stabil dalam UU mengenai pertahanan selama ini yang sudah ditetapkan benar dalam praktek kehidupan, menjamin ketunggalan, selaras, dan implementatif dari sistem perundang-undangan, menciptakan motivasi bagi pembangunan sosial-ekonomi, dan sebagainya.

Komentar

Yang lain