Ketua MN Vuong Dinh Hue: Rumah Sakit Pusat Tentara 108 Pantas Menjadi Pusat Kedokteran Modern Primer di Vietnam

(VOVWORLD) - Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Vuong Dinh Hue, pada Senin sore (27 Februari), di Kota Ha Noi, mengunjungi Rumah Sakit Pusat Tentara 108 dan menghadiri pertemuan sehubungan dengan peringatan 68 tahun Hari Dokter Vietnam (27/2/1955 - 27/2/2023).
Ketua MN Vuong Dinh Hue: Rumah Sakit Pusat Tentara 108 Pantas Menjadi Pusat Kedokteran Modern Primer di Vietnam - ảnh 1Ketua MN Vuong Dinh Hue dengan pimpinan Rumah Sakit Pusat Tentara 108 (Foto:VNA)
Ketua MN Vuong Dinh Hue mengapresiasi nakes Rumah Sakit 108 yang tidak hanya menyelesaikan dengan terkemuka tugas merawat dan melindungi kesehatan para pejabat senior partai, negara, dan tentara, melainkan juga selalu melakukan dengan baik pemeriksaan kesehatan dan pengobatan rakyat. Ia ingin dan percaya bahwa Rumah Sakit Pusat Tentara 108 akan kian menjadi mutakhir, modern, mencapai tingkat internasional, dan pantas menjadi pusat kedokteran modern primer di seluruh negeri.

Ketua MN menegaskan bahwa partai, negara, pemerintah, dan sistem politik akan terus memperhatikan, berbagi, dan mendampingi instansi kesehatan, menciptakan syarat yang paling kondusif bagi usaha melindungi, merawat, dan meningkatkan kesehatan rakyat.

Komentar

Yang lain