Ketua MN Vuong Dinh Hue Terima Para Pemimpin Uni AntarParlemen Dunia

(VOVWORLD) -  Ketua Majelis Nasional (MN), Vuong Dinh Hue, pada Kamis sore (14 September), di Kota Hanoi, telah menerima Ketua Uni AntarParlemen Dunia (IPU), Duarte Pacheco, Sekretaris Martin Chungong, Ketua Forum Legislator Muda Global dari IPU, Dan Carden, dan Ketua Forum Legislator Muda IPU, Cynythia Iliana Lopez Castro.
Ketua MN Vuong Dinh Hue Terima Para Pemimpin Uni AntarParlemen Dunia - ảnh 1Ketua MN Vuong Dinh Hue (kanan) dan Ketua Uni AntarParlemen Dunia (IPU), Duarte Pacheco (Foto: VNA)

Ketua MN Vuong Dinh Hue menegaskan bahwa MN Vietnam mengapresiasi peranan IPU, satu forum multilateral yang berpestise tinggi di dunia yang beraktivitas dengan tujuan demi perdamaian, kerja sama, perkembangan, demokrasi, kesetaraan gender, kemajuan, dan keadilan sosial. Penyelenggaraan Konferensi Legislator Muda yang dilaksanakan Vietnam kali ini sekali lagi menegaskan komitmen dan partisipasi yang aktif dari Vietnam dalam IPU.

Ketua MN Vuong Dinh Hue memberitahukan bahwa setelah konferensi ini, MN Vietnam bersedia terus menyelenggarakan konferensi-konferensi IPU yang penting, di antaranya ada Majelis Umum (MU) IPU, Konferensi Para Ketua Parlemen Dunia, berbagai konferensi dan lokakarya tematik dari IPU; MN Vietnam bersedia mengirim wakil yang cocok untuk mencalonkan diri ke jabatan pemimpin dalam semua mekanisme penting dari IPU. Dia meminta kepada pimpinan IPU supaya terus memperhatikan dan mempromosikan berbagai program memperkuat kemampuan untuk para legislator dan mesin aparat pembantu  parlemen-parlemen pada umumnya dan MN Vietnam pada khususnya, memperkuat pembagian pengalaman kegiatan antarparlemen anggota.

Pada pihaknya, pimpinan IPU mengesankan perkembangan pesat dari Vietnam selama ini, berterima kasih kepada MN Vietnam dengan pengalamannya akan menyelenggarakan secara cermat Konferensi Legislator Muda Global ke-9, hal ini menegaskan MN Vietnam memahami dan berkomitmen tinggi untuk menuju ke kesuksesan program agenda.

Komentar

Yang lain