Ketua Parlemen Laos menilai tinggi laju pembangunan proyek membangun Gedung Parlemen Laos
(VOVWORLD) - Ketua Parlemen Laos, Pany Yathotou, pada Jumat (26 Januari), telah menerima delegasi Kementerian Pembangunan Vietnam yang dikepalai oleh Menteri-nya, Pham Hong Ha sehubungan dengan kunjungan kerjanya di Laos.
Panorama temu kerja pada Kamis sore (25 Januari) (Foto: My Binh/VOV) |
Ketika menyampaikan laporan kepada Ketua Parleman Laos, Pany Yathotou tentang hasil temu kerja dengan Badan Pengelolaan proyek membangun Gedung Parlemen Laos yang baru, Menteri Pham Hong Ha memberitahukan bahwa kedua fihak telah mencapai kesepakatan tinggi isi-isi penggelaran dan penandatanganan Permufakatan tentang mekanisme koordinasi dan pola pekerjaan yang bersangkutan dengan proyek tersebut. Kedua fihak juga sepakat bersama-sama berupaya melaksanakan investasi dan pembangunan Gedung Parlemen Laos agar menjamin kualitas, teknik, artistik, keselamatan bangunan sesuai dengan proyek dan perancangan yang telah diesahkan oleh berbagai tingkat yang berwewenang Vietnam dan Laos, berupaya melakukan serah terima bangunan ini pada akhir tahun 2020.
Pada fihaknya, Ketua Parlemen Laos, Pany Yathotou menilai tinggi hasil temu kerja antara Kementerian Pembangunan Vietnam dan Badan Pengelolaan proyek membangun Gedung Parlemen Laos yang baru, menegaskan bahwa permufakatan yang ditandatangani tersebut akan menjadi dasar hukum untuk terus menggelarkan pekerjaan-pekerjaan selanjutnya.