Kira-kira 1.200 penduduk Indonesia harus mengungsi karena letusan gunung api Egon

Kira-kira 1.200 penduduk Indonesia harus mengungsi karena letusan gunung api Egon - ảnh 1
(Foto: AFP)
(VOVworld) – Semua warga yang tinggal di kawasan dalam radius kira-kira 3 km dari gunung api Egon, di pulau Flores, Indonesia Timur telah diminta supaya mengungsi pada saat banyak jalan tertutup. Otoritas Indonesia memberikan ribuan masker kepada para warga yang bermukim di sekitar gunung ini, bersamaan itu memberitahukan akan menuntut supaya melakukan pengungsian dengan skala besar kalau situasi menjadi lebih serius. Gunung Egon mulai “bangun” sejak bulan lalu dan beraktivitas secara lebih kuat pada hari-hari ini. Dalam letusan terkini pada tahun 2008, gunung Egon telah meletus dengan ketinggian kolom 6 km ke dalam udara. Ini merupakan salah satu diantara 129 gunung api yang masih aktif di Indonesia. 

Komentar

Yang lain