Komisi Hukum MN Vietnam memverifikasi RUU tentang Buku Keluarga dan Resolusi MN

(VOVworld) - Pada Senin pagi (28 April),  di kota Da Nang (Vietnam Tengah), Komisi Hukum Majelis Nasional (MN) Vietnam telah mengadakan sidang pleno ke-14 untuk memverifikasi dan memberikan pendapat kepada Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Buku  Keluarga, RUU tentang Organisasi MN dan Resolusi dari Komite Tetap MN tentang perihal semua lembaga MN, anggota MN, Dewan Rakyat dan anggota Dewan Rakyat menerima warga negara, menerima, menangani surat pengaduan dan surat gugatan, rekomendasi  yang dikirim kepada  MN. 

Komisi Hukum MN Vietnam  memverifikasi  RUU  tentang  Buku Keluarga  dan Resolusi  MN - ảnh 1
Kepala Komisi Hukum MN Vietnam, Phan Trung Ly  membacakan pidato
pembukaan  sidang pleno  ke-14,Senin pagi (28 April), di kota Da Nang
(Foto: vietnamplus.vn)

Pada sidang pleno ini, mayoritas pendapat  mengatakan:  RUU tentang Buku Keluarga punya isi-isi baru yang bersifat terobosan. Isi RUU ini menciptakan pembaruan dalam pekerjaan mendaftarkan dan mengelola buku keluarga menurut arah profesional dan modern, selangkah demi selangkah mengurangi  bermacam jenis prosedur yang tidak perlu, turut memperbaiki administrasi. Namun, ketika Undang-undang ini dilaksanakan, maka akan ada kesimpang-siuran tentang bermacam–macam prosedur, menimbulkan keborosan dan kerepotan bagi  warga negara ketika melakukan prosedur-prosedur administrasi./.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Komentar

Yang lain