Komite Tetap MN Vietnam Berikan Pendapat terhadap RUU mengenai Cukai
(VOVWORLD) - Untuk melanjutkan program Sidang ke-37 Komite Tetap Majelis Nasional (MN) Vietnam, pada Kamis (26 September), Komite Tetap MN memberikan pendapat terhadap rancangan Undang-Undang (RUU) mengenai Cukai (amandemen).
Panorama sidang Komite Tetap MN pada tgl 25 September sore. Foto: quochoi.vn |
Pada lokakarya penyumbangan pendapat terhadap RUU mengenai Cukai (amandemen) yang diselenggarakan Asosiasi Badan Usaha Investasi Asing berkoordinasi Koran “Dai Bieu Nhan Dan” (Koran “Perwakilan Rakyat”) baru-baru ini, badan-badan usaha setuju dengan pandangan Partai dan Negara dalam penggunaan kebijakan cukai untuk melindungi kesehatan rakyat, membatasi konsumsi barang-barang yang berbahaya bagi kesehatan seperti miras, bir dan rokok.
Pada hari yang sama, Komite Tetap MN mempertimbangan dan memutuskan penyesuaian Program penyusunan UU dan dekrit; memberikan pendapat terhadap laporan Pemerintah tentang penerimaan warga negara, penyelesaian pengaduan dan penggugatan tentang administrasi tahun 2024; mempertimbangkan alokasi rencana investasi publik jangka menengah dari modal APBN periode 2021-2025 dan rencana modal tahun 2024.