Konferensi Badan Harian Forum Pariwisata Antar- Kawasan Asia Timur kali ke-19
(VOVWORLD) - Dalam rangka Forum Pariwisata Antar-Kawasan Asia Timur (EATOF), Konferensi Badan Harian EATOF kali ke-19 telah diadakan pada Selasa (27 Agustus) di Kota Ha Long, Provinsi Quang Ninh, Viet Nam Utara.
Panorama forum tersebut (Foto: VNA) |
Dengan tema mengkonektivitaskan pendorongan pariwisata yang hijau, bapak IlSub Jeong, Sekretaris Jenderal EATOF menegaskan makna penting dari perkembangan pariwisata yang hijau dan mengeluarkan prinsip untuk mengembangkan pariwisata secara berkesinambungan. EATOF menekankan satu jenis ragam wisata baru yaitu pariwisata yang hijau di kawasan Asia Timur. Kerjasama antara para anggota EATOF akan membantu mengembangkan secara maksimal keunggulan alami sekitar dari semua daerah.
Konferensi Badan Harian EATOF kali ke-19 merupakan kesempatan bagi para anggota EATOF untuk bersama-sama membahas orientasi mengembangkan pariwisata yang hijau dan berkesinambungan serta memperjelas tanggung jawab dari para anggota pada masa depan, menuju ke persidangan Majelis Umum EATOF kali ke-17 yang akan diadakan di Provinsi Quang Ninh (Viet Nam Utara) pada tahun 2020.