Konferensi G-20 mengeluarkan Pernyataan bersama

(VOVworld) – Setelah dua hari berlangsung di kota Antalya, Turki Selatan, para pemimpin Kelompok perekonomian-perekonomian yang maju dan baru muncul papan atas di dunia (G-20), Senin (16/11), telah mengeluarkan Pernyataan bersama, diantaranya berkomitmen akan terus beraksi untuk mencapai pertumbuhan ekonomi yang seimbang, berkesinambungan dan kuat.

Konferensi G-20 mengeluarkan Pernyataan bersama - ảnh 1
Pemimpin negara-negara peserta Konferensi Tingkat Tinggi G-20
(Foto: Reuters)

Pernyataan bersama tersebut memberitahukan bahwa pertumbuhan ekonomi global sekarang tidak merata dan lebih lambat terbanding dengan yang diharapkan. Salah satu alasannya ialah kebutuhan lemah dan masalah-masalah tentang struktur. Negara-negara G-20 menegaskan kembali target meningkatkan lagi GDP 2% dari seluruh G-20 sampai tahun 2018, yang telah ditetapkan setahun sebelumnya pada konferensi tingkat tinggi di Brisbane, Australia. Pemimpin negara-negara G-20 menekankan peranan sentral dari WTO dalam sistim perdagangan multilateral serta dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan perkembangan global.

Selain itu, pernyataan bersama G-20 tersebut juga menyinggung masalah-masalah tentang reformasi sistim perpajakan internasional, reformasi Dana Moneter Internasional (IMF), mendorong penciptaan lapangan kerja, investasi, memperhebat kerjasama dalam mengentas dari kemiskinan, menanggulangi korupsi dan memperkuat hasil-guna penggunaan energi. 

Komentar

Yang lain