Konflik Hamas-Israel: Banyak Negara Menggelar Evakuasi Warga Negaranya dari Israel

(VOVWORLD) - Pada senin (9 Oktober), Hungaria mengumumkan telah menyelenggarakan dua misi penerbangan untuk mengevakuasi 215 warga negaranya dari Israel dan semua orang ini telah mendarat dengan selamat di Budapest.
Konflik Hamas-Israel: Banyak Negara Menggelar Evakuasi Warga Negaranya dari Israel - ảnh 1Penumpang menunggu di Bandara Ben Gurion di Tel Aviv (Israel) ketika banyak penerbangan dibatalkan akibat konflik Hamas-Israel, 7 Oktober 2023. Foto: AFP/TTXVN

Sebelumnya, pada Minggu (8 Oktober), Polandia memberitahukan, negara ini mengirimkan pesawat terbang militer untuk mengevakuasi sekitar 200 orang Polandia dari bandara Ben Gurion.

Thailand juga sedang berkoordinasi dengan banyak pihak dan dengan giat melaksanakan langkah-langkah untuk menjamin keselamatan dan mengevakuasi warga negaranya di Israel dalam konteks konflik antara pasukan Hamas dan Israel mengalami eskalasi.

Sementara itu, konflik antara Israel dan gerakan Islam Hamas sedang menjadi faktor yang berdampak kuat terhadap harga minyak tambang dan emas.

Di Asia, dalam sesi transaksi Senin pagi (9 Oktober), harga minyak Brent telah meningkat 4,7%, sementara itu harga minyak tambang Amerika Serikat (WTI) juga meningkat 4,5%.

Kalangan pakar menilai, harga emas naik karena dampak konflik di Jalur Gaza. Ketegangan geopolitik yang mengalami eskalasi akan mengakibatkan kegiatan ekonomi terganggu. Rantai-rantai pasokan barang di seluruh dunia akan sedikit banyak terdampak dan sumber pasokan akan terputus.

Komentar

Yang lain