Konflik Timur Tengah : Kelompok-Kelompok Bersenjata di Kawasan Secara Terus-Menerus Menyerang Israel

(VOVWORLD) - Serentetan kelompok bersenjata di kawasan pada tgl 19 Juli secara serempak menyatakan akan melaksanakan serangan-serangan jarak jauh secara terus-menerus ke wilayah Israel.

Yang patut diperhatikan dalam jumlah serangan terhadap wilayah Israel selama 24 jam ini ialah serangan dengan pesawat nir-awak yang dilaksanakan Pasukan Houthi di Yaman terhadap Kota Tel Aviv, Israel Tengah sehingga menewaskan sedikitnya seorang dan melukai beberapa orang yang lain.

Juga pada hari yang sama, Pasukan Hezbollah di Lebanon telah menembak kira-kira 65 roket ke serentetan zona pemukiman di Israel Utara. Dalam satu pengumuman, Hezbollah menegaskan bahwa serangan-serangan udara terhadap Israel merupakan balasan terhadap serangan udara dari Tentara Israel ke Lebanon Selatan sehari sebelumnya sehingga menewaskan seorang komandan senior Hezbollah.

Beberapa jam setelah serangan Hezbollah, organisasi jihad dengan nama Kelompok-kelompok bersenjata Irak, pada Jumat malam (19 Juli) juga menyatakan sudah melaksanakan serangan rudal jarak jauh terhadap kota pelabuhan Haifa, Israel. Tentara Israel belum mengkonfirmasikan terjadinya serangan tersebut.

Menurut banyak analis regional, perihal kelompok-kelompok bersenjata secara serempak melakukan serangan terhadap Israel  bertujuan menimbulkan tekanan untuk memaksa Perdana Menteri (PM) Israel, Benjamin Netanyahu menerima gencatan senjata yang baru di Gaza, sebelum berangkat mengunjungi Amerika Serikat pada pekan depan. 

Komentar

Yang lain