Kota Can Tho mempunyai keunggulan dalam persaingan dalam menyerap investasi

(VOVworld) – Pada Senin sore (8 Juni), Duta Besar Amerika Serikat (AS) di Vietnam, Ted Osius melakukan kunjungan kerja di kota Can Tho. Dia menilai tinggi keunggulan-keunggulan yang dimiliki kota Can Tho dalam perbandingan dengan daerah-daerah di kawasan.

Kota Can Tho mempunyai keunggulan dalam persaingan dalam menyerap investasi - ảnh 1
Ketua Komite Rakyat kota Can Tho memberikan
 lukisan kepada Duta Besar AS di Vietnam
(Foto: vov.vn)

Dengan posisi geografi yang kondusif, potensi tentang produksi argibisnis, banyak bangunan yang sedang muncul dan mengembangkan mafaatnya seperti pelabuhan, bandara Can Tho, telah dan sedang membantu daerah ini menyerap investasi dari banyak sumber daya di dalam dan luar negeri. Oleh karena itu, badan-badan usaha AS juga telah dan sedang mencaritahu kesempatan untuk melakukan kerjasama dengan daerah-daerah, diantaranya ada kota Can Tho.

Pada sore harinya, Duta Besar AS di Vietnam, Ted Osius telah mengunjungi Universitas Can Tho dan melakukan ceramah di depan para mahasiswa sehubungan dengan ultah ke-20 penggalangan hubungan diplomatik dan normalisasi hubungan Vietnam-AS./.

Komentar

Yang lain