Kota Hanoi mencanangkan dan menerima uang bantuan untuk Dana “Demi kaum miskin”

(VOVworld) – Dana “Demi kaum miskin” ibukota Hanoi menerima kira-kira VND 51 miliar yang diberikan oleh berbagai badan, organisasi dan perseorangan di wilayah ibukota untuk membantu kaum miskin melalui program temu pertukaran kesenian yang bertema “Usahawan yang berhati nurani dan talenta” dan mencanangkan pemberian bantuan Dana “Hari demi kaum miskin” 2012 yang diadakan pada Minggu malam (7 Oktober) di kota Hanoi.

Kota Hanoi mencanangkan dan menerima uang bantuan untuk Dana “Demi kaum miskin” - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: nghean.gov.vn)

Dao Van Binh, Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air kota Hanoi, Kepala Dana “Demi kaum miskin” kota Hanoi memberitahukan bahwa selama 12 tahun ini, dana Demi kaum miskin kota Hanoi telah membantu membangun dan merenovasi kira-kira 30.000 rumah yang kumuh dan memberikan bantuan yang berupa bibit, modal, peralatan produksi untuk keluarga-keluarga miskin, dll. Sekarang di kota Hanoi hanya tinggal 2% kepala keluarga miskin dan tidak ada kecamatan miskin lagi. Untuk melaksanakan target sampai 2015, dari 7 Oktober sampai 8 November, kota Hanoi telah mengimbau kepada semua badan, kesatuan, badan usaha, organisasi dan massa rakyat supaya mengembangkan tradisi “saling membantu” dan mendukung dana “Demi kaum miskin” serta semua program jaring pengaman sosial guna membangkitkan kekuatan seluruh sistim politik dan masyarakat, menciptakan sumber daya untuk memikirkan kaum miskin secara praksis./.

Komentar

Yang lain