Kota Ho Chi Minh akan Keluarkan Lebih Banyak Kebijakan untuk Bantu Warga, Badan Usaha yang Alami Kesulitan Akibat Pandemi Covid-19

(VOVWORLD) - Berbicara pada program “Warga bertanya – Kota menjawab” edisi khusus pada 6 September, Ketua Komite Rakyat Kota Ho Chi Minh, Phan Van Mai, memberitahukan akan mempelajari untuk membuka kembali beberapa aktivitas bisnis yang aman dan mengeluarkan lagi paket pengaman sosial untuk warga, serta kebijakan untuk membantu badan usaha pasca 15 September.
Kota Ho Chi Minh akan Keluarkan Lebih Banyak Kebijakan untuk Bantu Warga, Badan Usaha yang Alami Kesulitan Akibat Pandemi Covid-19 - ảnh 1Ketua Komite Rakyat Kota Ho Chi Minh, Phan Van Mai menjawab pertanyaan tentang orientasi kota pasca 15 September (Foto layar)

Kota terus menerapkan langkah-langkah memperkuat pembatasan sosial. Jika situasi wabah dikendalikan pasca 15 September, kota akan membuka beberapa cabang bisnis seperti e-commerce, peralatan medis, pangan, makanan, toko bensin dan gas,...dengan prinsip menjamin keselamatan.

Khususnya, bapak Phan Van Mai memberitahukan bahwa kota terus membayar paket bantuan gelombang ke-2 bagi orang-orang untuk menstabilkan kehidupan dan terus menyeimbangkan anggaran untuk mengeluarkan paket bantuan baru setelah 15 September. Selain itu, kota sedang berkoordinasi dengan daerah-daerah untuk mempercepat vaksinasi Covid-19 bagi pekerja, dan mengeluarkan kebijakan untuk membantu sumber tenaga kerja kepada badan usaha kecil dan menengah.

Dalam waktu mendesak, kota fokus mengendalikan wabah, melakukan vaksinasi, dan mengobati pasien Covid-19, mengurangi prosentase kematian.

Komentar

Yang lain