KTT Republik Korea-Jepang-Tiongkok

(VOVWORLD) -  Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) trilateral Republik Korea-Jepang-Tiongkok, resmi dibuka pada pukul 10.00 Senin pagi (27 Mei) (waktu lokal) di Seoul, Ibukota Republik Korea. KTT ini diharapkan akan menandai titik balik, turut memulihkan dan menormalisasi sepenuhnya kerja sama trilateral.

Di KTT tersebut, ketiga pemimpin Republik Korea, Jepang, dan Tiongkok fokus mendiskusikan bidang-bidang seperti kerja sama sosial-ekonomi, perkembangan yang berkesinambungan, masalah-masalah kesehatan, sains-teknologi dan sebagainya, bersamaan itu akan mengeluarkan Pernyataan Bersama. Menurut rencana, semua pihak akan sepakat bekerja sama dalam masalah-masalah bersama seperti ekonomi, silaturahmi rakyat, perubahan iklim dan penanggulangan penyakit penularan.

Selain itu, para pemimpin akan mendiskusikan pandangan tentang situasi regional dan direncanakan akan mencapai konsensus tentang denuklirisasi Semenanjung Korea dan stabilitas Semenanjung Korea menjadi kepentingan bersama bagi tiga negara. Menurut rencana, ketiga pemimpin akan menyetujui rencana penyelenggaaan KTT periodik dan menyeluarkan Pernyataan Bersama setelah KTT kali ini

Komentar

Yang lain