Mahasiswa Vietnam Menduduki Posisi ke 4 Di antara Total Mahasiswa Internasional di Australia
(VOVWORLD) - Pola penelitian Institut Mitchell di Universitas Victoria (Australia) yang diumumkan pada Selasa (10/11) menunjukkan bahwa jumlah mahasiswa internasional di Australia direncanakan akan turun 50%, menjadi hanya tinggal 300.000 orang pada pertengahan 2021, apabila negara ini tetap mempertahankan perintah penutupan perbatasan nasional untuk mencegah pandemi Covid-19.
Mahasiswa Vietnam Menduduki Posisi ke 4 Di antara Total Mahasiswa Internasional di Australia - Ilustrasi (Foto: VNA) |
Penulis artikel penelitian, Peter Hurley memberitahukan bahwa Australia sedang menghadapi masalah dobel yaitu hanya ada sedikit mahasiswa internasional baru yang tiba dan para mahasiswa yang sedang belajar di Australia kembali ke Tanah Air.
Yang terkait dengan Vietnam, data tersebut menunjukkan bahwa pada tahun 2020, jumlah mahasiswa Vietnam menduduki posisi ke 4 di antara total mahasiswa internasional yang sedang belajar di Australia, setelah Tiongkok, India, dan Nepal.