Malaysia menjunjung tinggi solidaritas dalam ASEAN untuk memecahkan masalah Laut Timur

(VOVWORLD) - Menteri Luar Negeri (Menlu) Malaysia, Hishamuddin Hussein  telah menegaskan  solidaritas  antara negara-negara anggota ASEAN yang memainkan peranan penting dalam memecahkan sengketa kedaulatan di Laut Timur.

Ketika menjawab wawancara di Parlemen tentang situasi Laut Timur yang terkait klaim kedaulatan ilegal yang dikeluarkan oleh Tiongkok dan pengaruh-pengaruh terhadap keamanan dan kedaulatan Malaysia, Menlu Hishamuddin Hussein, pada Rabu (5 Agustus) menunjukkan: Kementerian Luar Negeri Malaysia sangat menaruh perhatian pada pemecahan terhadap sengketa dengan langkah yang konstruktif melalui perundingan-perundingan diplomatik yang sesuai. Ia menekankan pentingnya menjamin solidaritas internal ASEANdalam memecahkan masalah kedaulatan di Laut Timur dengan Tiongkok. Pejabat Malaysia ini  menilai: ASEAN  perlu bersatu padu dengan martabat sebagai satu blok agar  menggunakan kekuatan bersama secara efektif.

Komentar

Yang lain