Masalah Brexit: PM Inggris percaya akan mencapai permufakatan dengan Uni Eropa
(VOVWORLD) - Kantor Perdana Menteri (PM) Inggris pada Senin (06 Agustus), telah memberitahukan bahwa PM Theresa May percaya akan mencapai permufakatan dengan Uni Eropa tentang keluar-nya Inggris dari persekutuan ini (atau Brexit).
PM Inggris, Theresa May (Foto: AFP/VNA) |
Pengumuman tersebut dikeluarkan setelah Menteri Perdagangan Inggris, Liam Fox menyatakan kemungkinan Inggris akan meninggalkan Uni Eropa tanpa mencapai permufakatan.
Sementera itu, menurut satu sumber informasi dari Kantor PM Inggris, pernyataan Menteri Keuangan Liam Fox benar-benar “berada dalam strategi perhitungan” dari London untuk menimbulkan tekanan kepada pimpinan Uni Eropa berfikir secara serius tentang rencana dan usulan PM Theresa May. Mantan Menteri urusan Brexit dari Inggris, David Davis juga memperingatkan bahwa Uni Eropa mungkin akan mengalami kesalahan besar kalau menyatakan bahwa Inggris tidak siap meninggalkan Uni Eropa tanpa mencapai permufakatan dengan persekutuan ini.