Media Internasional Memberikan Penilaian Positif Terhadap Laju Pertumbuhan Ekonomi Vietnam

(VOVWORLD) - Media internasional dan pakar internasional baru saja memberikan penilaian positif terhadap laju pertumbuhan ekonomi  Vietnam. 
Di antaranya, menekankan faktor-faktor yang menciptakan pertumbuhan yang mengesankan dari ekonomi Vietnam, termasuk liberalisasi perdagangan, memperbaiki syarakat yang kondusif bagi bisnis, menginvestasikan sumber daya manusia, dan khususnya situasi politik yang stabil. 
Media Internasional Memberikan Penilaian Positif Terhadap Laju Pertumbuhan Ekonomi Vietnam  - ảnh 1Ilustrasi (Foto:  VNA)

Laman Moderndiplomacy memuat artikel analisis ciptaan Profesor Pankaj Jha (Universitas O.P Jandal Global, India) yang memberikan penilaian positif terhadap laju pertumbuhan ekonomi Vietnam. 

Sementara itu, artikel ciptaan Profesor Kehormatan Muda urusan ekonomi, Suiwah Leung, di Sekolah Kebijakan Publik Crawford, Australia menilai bahwa ekonomi Vietnam sedang pulih. Menurut artikel tersebut, tanpa memedulikan semua tantangan, ekonomi Vietnam tetap pulih kuat berkat pergeseran sukses dari kebijakan pengendalian ketat ke hidup berdampingan dengan wabah Covid-19, pertumbuhan GDP tahun 2022 mencapai 8,03 persen.  
Koran Bloomberg (Amerika Serikat) memuat artikel yang menilai bahwa Vietnam sedang menjadi salah satu perekonomian yang berkembang paling cepat di Asia dengan laju pertumbuhan mencapai 8,03 persen pada tahun 2022.

Komentar

Yang lain