Media internasional memuat berita secara mendalam tentang Hari Waisak PBB 2019

(VOVWORLD) - Media berbagai negara-negara telah memuat berita secara mendalam tentang Hari Waisak Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) 2019 yang diadakan di Pusat Kebudayaan Buddhisme Tam Chuc (Provinsi Ha Nam, Vietnam Utara). 
Media internasional memuat berita secara mendalam tentang Hari Waisak PBB 2019 - ảnh 1 Para Upadyaya menghadiri upacara doa negeri damai rakyatnya aman (Foto: VNA)

Ini merupakan ketiga kalinya Vietnam mendapat kehormatan menyelenggarakan peristiwa penting ini. Tema Hari Waisak tahun ini ialah : “Cara pendekatan Buddhisme terhadap kepemimpinan global dan tanggung jawab bersama demi masyarakat yang berkesinambungan”.

Kantor Berita “Xinhua”  memuat berita secara mendalam tentang Hari Waisak 2019 yang diadakan pada tanggal 11 Mei. Artikel ini menekankan tema: “Cara pendekatan Buddhis tentang kepemimpinan global dan tanggung jawab bersama demi masyarakat yang berkesinambungan”, Hari Waisak 2019 bertujuab memberikan sumbangan dalam melaksanakan target-target perkembangan yang berkesinambungan PBB. Program Hari Waisak tahun ini terdiri dari upacara pembukaan, upacara penutupan dan lokakarya-lokakarya internasional. Melalui lokakarya ini, komunitas umat Buddhis dunia mengeluarkan solusi-solusi yang paling mendasar yang dari hati manusia untuk melaksanakan secara sukses target agenda perkembangan berkesinambungan global yang dituju oleh PBB.

Komentar

Yang lain